Thursday 30 October 2014

Manfaat KENCUR

Tags







 A.Deskripsi Tanaman

         KUI KI KUNYIT HUDU KENCUR SALAH GAMBAR Kencur atau yang memiliki nama latin Kaempferia Galanga L merupakan tanaman yang berukuran kecil dengan bunga berwarna putih . Tumbuh merapat dengan tanah dan tidak meiliki batang . Rimpang kencur bercabang -cabang dan berdesak-desakan serta berwarna cokelat . Daunya berbentuk jorong , sedangkan pangkal daun berbentuk jantung serta berujung lancip . Permukaan bagian atas daun tidak berbulu, sedangkan bagian bawah berbulu . Adapun helaian daun bagian pinggir berwarna merah kecoklatan , sementara bagian tengah berwarna hijau . Daun bila diremas memberikan aroma harum.
         Tanaman ini dapat tumbuh di daerah dataran rendah maupun  dataran tinggi dengan tanah yang subur dan gembur serta sedikit terlindung. Kencur dapat digunakan sebagai tanaman hias atau tumpang sari . Pengembangbiakannya dapat dilakukan dengan rimpang .

B.Bagian yang digunakan
    Rimpang

C.Kandungan tanaman
    Rimpang kencur mengandung minyak asiri yang tersusun atas etil ester asam sinamat , etil ester asam para metoksi sinamat, borneol , campfen , p-metoksitiren , karen , n-pentadekan , dan golongan senyawa flavonoid.

D.Kegunaan
    Rimpang kencur banyak dimanfaatkan sebagai penghangat bedan , pelangsing , penyegar , obat sakit kepala , penghilang rasa sakit (analgetik) .Rimpang dapat pula membantu mengeluarkan gas dari perut (karminatif) dan mengeluarkan dahak (ekspektoran).Daun muda sering dikonsumsi sebagai lalap.Rimpang yang direndam (dimaserasi) dengan alkohol banyak digunakan untuk mengurut kaki yang keseleo atau salah urat.

E.Efek Farmakologi
    Rebusan 10% rimpang kencur dapat bersifat antimikroba terutama terhadap Staphylococcus aureus , Esherichia coli , dan Aspergillus niger.


Cara Belanja Di RAGAM ARTIKEL

Silahkan pesan item ini dengan menghubungi Contact Toko yang tertera di sidebar kanan (untuk device mobile ada di bagian bawah), harap disertakan Kode Item atau Nama Item ketika order barang. Barang dikirimkan sehari setelah transaksi selesai. Atau silahkan pesan langsung via tombol Whatapps dan SMS di bawah ini. Admin toko akan langsung merespond pesanan Anda.

Pesan Sekarang SMS Sekarang


EmoticonEmoticon